AC Milan Masukkan Juan Cuadrado Dalam Daftar Buruan

AC Milan Masukkan Juan Cuadrado Dalam Daftar Buruan
Juan Cuadrado (c) AFP

Bola.net - - AC Milan dikabarkan menjadi klub paling baru yang juga tertarik mendapatkan tanda tangan Juan Cuadrado. Winger Juventus itu telah banyak dikaitkan dengan beberapa tim Eropa musim panas ini.

Pemain internasional Kolombia tersebut menandatangani kontrak permanen dari Chelsea seharga 25 juta euro, namun pemain 29 itu sangat tidak konsisten dan kehilangan tempatnya di pekan-pekan terakhir kompetisi musim lalu.

Menurut laporan dari Sportitalia, pelatih Rossoneri, Vincenzo Montella mengidentifikasi bahwa Cuadrado adalah sosok tepat untuk mengisi posisi sayap dalam rencananya musim depan.

Dia akan menjadi target bila Suso tak menyepakati perpanjangan kontraknya yang akan berakhir pada 2019 mendatang.

Namun keinginan Milan tak akan mudah mengingat mereka juga menghadapi persaingan dari PSG, Arsenal dan Valencia. Juventus diyakini akan melepas mantan pemain Fiorentina tersebut bila ada tawaran tak kurang dari 30 juta euro.