AC Milan Masih Percaya Niang dan Bacca

AC Milan Masih Percaya Niang dan Bacca
MBaye Niang (c) AC Milan
- Kinerja AC Milan di pertandingan pramusim masih belum menjanjikan. Meski begitu, pelatih Vincenzo Montella mengaku masih percaya dengan kinerja para pemainnya termasuk Carlos Bacca dan M'Baye Niang.


Kedua pemain ini tidak tampil cukup meyakinkan di pertandingan pramusim. Menurut Montella, Bacca adalah tipikal penyerang dengan karakter yang kuat. Pemain seperti Bacca sangat dibutuhkan kehadirannya di lapangan.


"Bacca merupakan pemain yang hebat dan saya juga menyukai pemain dengan karakter sepertinya. Kami selalu mampu merasakan kehadirannya di lapangan," urai Montella kepada Sky Sports.


Sementara itu, Niang yang sempat melempem di beberapa laga bangkit di Trofeo TIM. Meski gagal membawa Milan menjadi pemenang, Niang menjadi pencetak dua gol Milan saat kalah dari Sassuolo.


"Niang? Saya percaya dengan kemampuannya. Dia masih harus mempelajari banyak hal. Ia harus tahu kapan saatnya bermain individu dan kapan harus bermain sebagai tim. Ia bisa berkembang lebih baik," tukasnya. [initial]


 (sky/asa)