AC Milan Langsung Tolak Tawaran Newcastle untuk Tonali, Tapi...

AC Milan Langsung Tolak Tawaran Newcastle untuk Tonali, Tapi...
Gelandang AC Milan Sandro Tonali. (c) AP Photo/Antonio Calanni

Bola.net - Raksasa Serie A AC Milan dikabarkan menolak tawaran Newcastle untuk Sandro Tonali namun mereka disebut masih membuka peluang melepas sang gelandang dengan harga minimal 80 juta euro.

Newcastle musim panas ini ingin mendatangkan tambahan amunisi-amunisi top. Pasalnya mereka musim depan akan bermain di Liga Champions.

Newcastle tak mau sekadar numpang lewat. Selain itu mereka juga masih harus terus bersaing di pentas Premier League.

Sejumlah pemain pun dikabarkan masuk bidikan Newcastle. Mereka disebut mengincar gelandang Leicester City James Maddison dan juga gelandang Celta Vigo, Gabri Veiga.

1 dari 4 halaman

Newcastle Incar Barella

Newcastle juga dirumorkan mengincar gelandang andalan Inter Milan, Nicolo Barella. The Magpies pun serius ingin memboyong pemain Italia tersebut.

Newcastle dikabarkan siap menebus Barella dengan harga sekitar 60 juta euro. Akan tetapi tim asuhan Eddie Howe itu disebut harus gigit jari.

Pasalnya Inter Milan enggan melego Barella. Di sisi lain, gelandang 26 tahun tersebut juga dikabarkan tak mau gabung Newcastle.

2 dari 4 halaman

Newcastle Incar Tonali

Penolakan Inter Milan langsung membuat Newcastle mencari target lain. Mereka kemudian dengan cepat mengalihkan perhatiannya ke rival Inter yakni AC Milan.

Newcastle dikabarkan tertarik pada Sandro Tonali. Mereka pun disebut sudah melepas penawaran untuk pemain berusia 23 tahun tersebut.

Kabarnya Newcastle telah menawarkan 50 juta euro pada Milan. Milan sendiri diyakini tak akan mau melepas Tonali, apalagi ia merupakan salah satu pilar penting di tim asuhan Stefano Pioli.

Selain itu, Tonali juga masih terikat kontrak sampai 2027. Sang pemain juga diyakini enggan pergi dari San Siro.

3 dari 4 halaman

Milan Tolak Newcastle

Kini ada kabar baru terkait ketertarikan Newcastle pada Sandro Tonali. AC Milan diklaim langsung menolak penawaran The Magpies tersebut.

Laporan ini dilansir oleh Calciomercato. Laporan itu menyebut bahwa Newcastle melepas penawaran sekitar 55-60 juta euro.

Akan tetapi Newcastle masih berpeluang memboyong Tonali. Sebab laporan itu mengklaim bahwa Milan akan mempertimbangkan melepas gelandangnya itu jika ditawar minimal 80 juta euro.

Laporan itu juga menyebut Tonali enggan cabut dari Milan. Namun tawaran kontrak besar dari Newcastle bisa saja mengubah pendiriannya.