
Bola.net - - AC Milan sejauh ini mencatatkan diri sebagai klub yang paling 'kotor' di Serie A musim 2017/18. Hal ini merujuk pada banyaknya jumlah kartu merah yang didapat oleh para pemain Milan dibanding klub lainnya.
Pemain Milan kembali mendapatkan kartu merah di pertandingan Serie A. Kali ini, giliran Davide Calabria yang harus diusir oleh wasit usai diganjar dua kartu kuning pada laga melawan Udinese, Minggu (4/2) malam WIB.
Berdasarkan pada catatan Opta, Calabria menjadi pemain Milan ke-6 yang mendapat kartu merah pada musim 2017/18. Paling banyak dibandingkan dengan klub-klub Serie A lainnya. Di bawah Milan, ada Hellas Verona dengan lima kartu merah.
6 - AC Milan have received the most red cards in Serie A this season (six). Red. #UdineseMilan
— OptaPaolo (@OptaPaolo) February 4, 2018
Berikut adalah daftar pemain Milan yang sudah mendapatkan kartu merah sejauh ini:
04/02/18 - D. Calabria [dua kartu kuning vs Udinese]
22/01/18 - R. Rodriguez [dua kartu kuning vs Cagliari]
17/12/17 - Suso [kartu merah vs Hellas Verona]
03/12/17 - A. Romagnoli [dua kartu kuning vs Benevento]
22/10/17 - L. Bonucci [kartu merah vs Genoa]
01/10/17 - H. Calhanoglu [dua kartu kuning vs Roma]
Meski mendapatkan kartu merah paling banyak, tercatat tidak ada pemain Milan yang dua kali mendapatkan kartu merah. Selain itu, dari enam kali, hanya ada dua pemain yang pernah mendapatkan dua kartu merah langsung yakni Bonucci dan Suso.
Sementara itu, sejauh ini rekor pemain paling banyak mendapatkan kartu merah masih dipegang oleh Bruno Zuculini. Gelandang Hellas Verona tersebut sudah tiga kali mendapatkan kartu merah.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 4 Februari 2018 23:32
-
Liga Italia 4 Februari 2018 23:07
-
Liga Italia 3 Februari 2018 23:49
-
Liga Italia 3 Februari 2018 23:39
-
Liga Italia 2 Februari 2018 17:28
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:15
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:13
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:08
-
Otomotif 21 Maret 2025 11:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...