AC Milan Incar Gelandang Timnas Pantai Gading Ini

AC Milan Incar Gelandang Timnas Pantai Gading Ini
Jean Michael Seri (c) FFC

Bola.net - Klub Serie A, AC Milan memiliki target baru untuk lini tengah mereka musim depan. Tim berjuluk Rossonerri itu tertarik memboyong Jean Michael Seri dari Fulham.

AC Milan memang berencana mendatangkan gelandang baru di musim panas ini. Pelatih baru mereka, Marco Giampolo merasa lini tengah Il Diavolo Rosso saat ini masih kurang bertenaga.

Selain itu Milan juga bakal kehilangan Tiemoue Bakayoko yang rumornya tidak akan dipermanenkan di musim panas ini. Untuk itu Giampolo sudah mendesak manajemen Milan untuk mendatangkan gelandang baru ke San Siro.

Dilansir Express, AC Milan sudah memiliki target potensial di lini tengah mereka. Mereka tertarik untuk memboyong Jean Michael Seri dari Fulham

Gelandang 24 tahun itu memiliki reputasi yang apik dalam dua tahun terakhir. Ia tampil dengan apik di lini tengah Nice dan Fulham.

Namun musim lalu ia tidak mampu mencegah The Cottagers terdegradasi ke Championship. Untuk itu sang pemain dirumorkan akan dijual mengingat ia memiliki beban gaji yang besar di skuat mereka.

Untuk itu Milan mencoba memanfaatkan situasi ini untuk memboyong sang pemain ke San Siro di bursa transfer kali ini.

Simak manuver transfer AC Milan di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Pilihan Kedua

Laporan yang sama mengklaim bahwa Jean Michael Seri bukanlah pilihan utama Marco Giampolo di bursa transfer kali ini.

Sang pelatih diberitakan memiliki target lain untuk lini tengah Milan. Ia sebenarnya ingin bereuni dengan gelandang Arsenal, Lucas Torreira.

Namun harga sang pemain kelewat mahal sehingga Giampolo harus mencari alternatif yang lain di bursa transfer kali ini.