AC Milan Batalkan Tur ke China

AC Milan Batalkan Tur ke China
AC Milan. (c) Bola.net
Bola.net - Pertandingan persahabatan antara raksasa Italia AC Milan dan juara Liga Belanda Ajax Amsterdam di Beijing akhirnya dipastikan batal.

Hal ini terjadi setelah panitia penyelenggara tidak mampu membayar biaya penampilan dengan tepat waktu, rilis media China pada Selasa (07/5).

Laporan tersebut muncul setelah klub Italia itu mengumumkan melalui akun Twitternya pada Jumat silam bahwa pertandingan itu, yang dijadwalkan dimainkan di ibukota China pada 25 Mei, dibatalkan karena "alasan-alasan organisasional."

Pada laporan yang terdapat di Sina Sports, salah satu portal berita olahraga terbesar China, mengatakan AC Milan berharap mendapat bayaran sebesar 50 persen dari biaya penampilan mereka sebesar 1,5 juta euro sebelum tenggat waktu 30 April.

Namun panitia penyelenggara "tidak mengamankan dukungan keuangan bagi proyek ini," yang memicu pembatalan kontrak secara otomatis, kata laporan itu, tanpa menyebutkan narasumber.

Laporan lain di China mengatakan bahwa Ajax berpotensi bertanding melawan tim lain, pada turnamen yang dinamai Piala Winoly.

Panitia penyelenggara, perusahaan promosi olahraga yang bermarkas di Beijing yang bernama Winoly, tidak dapat dimintai keterangan.

Winoly telah membantu serangkaian pertandingan persahabatan di China, termasuk antara dua klub Liga Utama Inggris Manchester City dan Arsenal di Beijing pada tahun lalu.[initial]

 (afp/lex)