AC Milan Batal Dapatkan Deulofeu

AC Milan Batal Dapatkan Deulofeu
Gerard Deulofeu (c) ist

Bola.net - - Keinginan AC Milan untuk bisa mendapatkan jasa Gerard Deulofeu terpaksa harus dibatalkan. Sang pemain rupanya urung dilepas oleh klub yang kini ia perkuat, .

Milan sebelumnya disebut akan meminjam Deulofeu hingga akhir musim mendatang. Milan membutuhkan jasa Deulofeu untuk melapisi posisi Giacomo Bonaventura di posisi winger.

Kabarnya, negosiasi peminjaman ini nyaris mencapai kata sepakat satu hari yang lalu.

Namun, Everton justru membatalkan rencana peminjaman ini. Klub Premier League tak ingin Deulofeu pindah hanya dengan status pemain pinjaman. Dikutip dari Gazzetta dello Sport, Everton hanya ingin melepas Deulofeu secara permanen.

Kini klub Premier League sedang menjajaki kemungkinan untuk mencari pembeli potensial yang siap membeli Deulofeu secara permanen. Masuk dalam daftar yang sedang dijajaki ini adalah Las Palmas, Deportivo La Coruna dan AS Roma.

Milan sendiri kabarnya masih belum menyerang. Wakil Presiden, Adriano Galliani, saat ini sedang menafsir nilai yang tepat untuk diajukan kepada Everton agar bisa membeli jebolan La Masia secara permanen.