AC Milan Akui Ada Negoisasi Dengan Liverpool Untuk Balotelli

AC Milan Akui Ada Negoisasi Dengan Liverpool Untuk Balotelli
Mario Balotelli (c) AFP
Bola.net - AC Milan telah mengkonfirmasi bahwa klub sedang dalam pembicaraan dengan Liverpool atas penjualan striker mereka, Mario Balotelli.

Sebelumnya, pelatih Brendan Rodgers membantah bahwa nama Balotelli tak berada dalam daftar pemain buruannya. Begitu pula dengan bantahan dari Adriano Galliani yang menyebut bahwa Balotelli tak akan kemana-mana musim panas ini. Hal itu membuat rumor kepindahan Balotelli ke Liverpool meredup.

Namun dalam beberapa hari terakhir, santer tersiar bahwa Liverpool kembali memburu Balotelli yang nantinya akan diplot untuk menggantikan posisi Luis Suarez yang hengkang ke Barcelona.

Dan baru-baru ini, statiun televisi Milan, Milan Channel mengonfirmasi bahwa negoisasi antara Milan dan Liverpool tengah berlangsung, dan disebut berjalan di kisaran harga 17,5 juta poundsterling. Dan diharapkan dalam beberapa hari ke depan ada kepastian terkait transfer mantan pemain Manchester City tersebut.[initial]

 (sm/dzi)