Abate Puji Montella Yang Sukses Ciptakan Atmosfer Bagus di Milan

Abate Puji Montella Yang Sukses Ciptakan Atmosfer Bagus di Milan
Ignazio Abate (c) AFP
- Full-back AC Milan, Ignazio Abate, memuji Vincenzo Montella yang sanggup menciptakan atmosfer yang bagus dalam skuat Rossoneri saat ini.


Dalam tiga tahun terakhir, kondisi dalam tim Milan memang nyaris tak pernah kondusif. Sebab mereka selalu dalam keadaan tertekan dan kepercayaan diri mereka menurun drastis. Apalagi manajemen Rossoneri sepertinya juga kurang bagus. Hal itu berimbas pada menurunnya performa dan prestasi Abate cs di atas lapangan.


Milan mencoba membalikkan semua hal itu dengan berbagai cara dan salah satunya adalah dengan mendatangkan Montella pada musim panas kemarin. Ternyata keputusan itu berbuah positif.


Menurut Abate, pelatih berusia 42 tahun tersebut kini mampu menciptakan atmosfer yang bagus dalam skuat Milan.


"Kami adalah sebuah kelompok bagus yang telah bekerja bersama-sama. Pelatih benar ketika ia mengatakan bahwa kita perlu berpikir positif dan dengan sikap yang riang," terang Abate pada Sky Sport Italia.


"Hal itu menghasilkan sebuah atmosfer yang menyenangkan. Tidak ada yang percaya pada kami, tapi dengan kerendahan hati dan kerja keras kami akan maju selangkah demi selangkah. Kami tidak ingin berhenti, dan ada beberapa anak muda di tim yang memberi kita sedikit kegilaan dan kegembiraan yang selalu baik," tandasnya. [initial]


 (sky/dim)