5 Pelajaran AS Roma vs Inter Milan: Mourinho Dipermalukan Mantan

5 Pelajaran AS Roma vs Inter Milan: Mourinho Dipermalukan Mantan
Pemain Inter Milan merayakan gol Edin Dzeko ke gawang AS Roma di Olimpico, Minggu (05/12/2021) dini hari WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Inter Milan kembali meraih kemenangan. Kali ini pasukan Simone Inzaghi menghajar AS Roma dengan skor 3-0 pada giornata ke-16 Serie A, Minggu (5/12/2021) dini hari WIB.

Inter mampu mencetak tiga gol pada babak pertama. Mereka menjebol gawang Giallorossi melalui Hakan Calhanoglu, Edin Dzeko dan Denzel Dumfries.

Kemenangan ini terasa sangat penting buat Inter. Pasalnya, Joaquin Correa dan kolega sekarang naik ke posisi kedua klasemen sementara Serie A.

Inter sekarang mengumpulkan 37 poin setelah menjalani 16 pertandingan. Mereka hanya terpaut satu poin saja dari AC Milan yang menghuni posisi puncak.

1 dari 5 halaman

Mourinho Dipermalukan Mantan

Mourinho Dipermalukan Mantan

Pelatih AS Roma musim 2021/2022, Jose Mourinho (c) AP Photo

Pertandingan melawan Inter Milan terasa spesial bagi Jose Mourinho. Ini adalah kali pertama Mourinho bersua mantan klubnya tersebut sejak membawa mereka memenangi treble pada 2010.

Alih-alih mendapat hasil yang bagus, Roma justru dipermalukan di kandangnya sendiri. Gawang mereka bahkan kebobolan tiga gol pada babak pertama.

Ini adalah kekalahan ketujuh Roma dari 15 laga terakhir. Di pertandingan sebelumnya mereka juga takluk 0-1 dari Bologna.

2 dari 5 halaman

Edin Dzeko Hantui Mantan

Edin Dzeko Hantui Mantan

Striker Inter Milan Edin Dzeko. (c) AP Photo

Edin Dzeko akhirnya kembali ke Olimpico setelah bergabung dengan Inter pada awal musim ini. AS Roma punya banyak kenangan bahagia buat Dzeko setelah dia mengemas lebih dari 100 gol untuk Giallorossi.

Namun, kembalinya Dzeko justru mendatangkan penderitaan buat Roma. Striker asal Bosnia tersebut mencetak gol kedua Inter dalam pertandingan ini.

Meski begitu, Dzeko masih menghormati mantan timnya. Eks bomber Manchester City tersebut tidak melakukan selebrasi setelah menjebol gawang Rui Patricio.

3 dari 5 halaman

Calhanoglu Belum Berhenti Cetak Gol

Calhanoglu Belum Berhenti Cetak Gol

Gelandang Inter Milan Hakan Calhanoglu. (c) AP Photo

Hakan Calhanoglu terus menunjukkan penampilan gemilangnya bersama Inter Milan musim ini. Gelandang asal Turki itu terus mencetak gol demi gol untuk Nerazzurri.

Korban terakhirnya adalah AS Roma. Mantan pemain AC Milan itu mencetak gol langsung dari sepak pojok pada babak pertama.

Setelah itu, Calhanoglu lantas mengirimkan umpan untuk gol yang dicetak Edin Dzeko. Kini Calhanoglu sudah mencetak empat gol dan dua assist dari lima pertandingan terakhirnya di Serie A.

4 dari 5 halaman

Gol Perdana Dumfries

Gol Perdana Dumfries

Pemain Inter Milan, Denzel Dumfries (kiri) (c) AP Photo

Denzel Dumfries dipercaya tampil penuh selama 90 menit dalam pertandingan melawan AS Roma. Pemain asal Belanda tersebut menunjukkan penampilan yang sangat mengesankan.

Dumfries menjadi pencetak gol terakhir bagi Inter Milan. Dia mencetak gol ke gawang Roma dngan sundulan dengan memaksimalkan umpan matang yang diberikan oleh Alesandro Bastoni.

Gol tersebut tentu saja terasa istimewa buat Dumfries. Itu merupakan gol pertama dia cetak sejak resmi menjadi penggawa La Beneamata pada musi ini.

5 dari 5 halaman

Modal Lawan Real Madrid

Modal Lawan Real Madrid

Selebrasi Edin Dzeko dan Lautaro Martinez di laga Inter Milan vs Shakhtar Donetsk, Kamis (25/11/2021) (c) AP Photo

Kemenangan atas AS Roma ini bisa dijadikan modal yang sangat berharga bagi Inter Milan untuk menghadapi Real Madrid di Liga Champions. Mereka akan menghadapi raksasa Spanyol tersebut pada tengah pekan nanti.

Pertandingan melawan Real Madrid sebenarnya sudah tidak terlalu menentukan bagi Inter. Tim asuhan Simone Inzaghi sudah memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

Namun, Inter mengusung misi balas dendam saat berkunjung ke Santiago Bernabeu. Pasalnya, mereka takluk 0-1 dari Los Blancos pada pertemuan pertama di Giuseppe Meazza.

Sumber: Berbagai Sumber