Zouma Optimis Chelsea Bisa Pertahankan Gelar

Zouma Optimis Chelsea Bisa Pertahankan Gelar
Kurt Zouma (c) AFP
Bola.net - Defender Chelsea Kurt Zouma mengungkapkan bahwa persaingan di musim depan sangat ketat. Namun ia sangat optimis bahwa The Blues bisa mempertahankan gelar juara.

Pasukan Jose Mourinho memang tampil sangat luar biasa di musim lalu. Mereka berhasil mengawinkan gelar Premier League dengan Capital One Cup.

Kini para rival Chelsea tak mau kalah sehingga meningkatkan kekuatan timnya masing-masing dengan mendatangkan sejumlah pemain baru di musim panas ini. Meskipun begitu, Zouma sudah siap menghadapi kerasnya persaingan di musim depan.

"Hal yang paling penting adalah kami tetap satu tim dan ketika setiap pemain datang ke lapangan mereka harus memberikan segalanya. Kami siap melakukan itu seperti yang kami lakukan tahun lalu," kata Zouma kepada Sky Sports News.

"Setiap tim sulit untuk dilawan, mereka semua tim yang kuat. Tapi kami harus terus berjuang dan konsentrasi penuh untuk mencapai target kami."[initial]

 (sky/ada)