Zouma Anggap Begovic Tak Kalah Hebat Dengan Courtois

Zouma Anggap Begovic Tak Kalah Hebat Dengan Courtois
Asmir Begovic (c) CFC
Bola.net - Bek muda Chelsea, Kurt Zouma, memuji kualitas yang dimiliki oleh kiper anyar The Blues, Asmir Begovic.

Chelsea mendatangkan Begovic dari Stoke City pada pekan ini. Ia didatangkan untuk menjadi pengganti bagi Petr Cech yang sebelumnya hengkang ke Arsenal. Di

Kehadiran kiper asal Bosnia itu pun mendapatkan perhatian dari Zouma. Bek asal Prancis itu menganggap Begovic memiliki kualitas yang nyaris sama dengan kiper utama Chelsea saat ini, Thibaut Courtois.

"Begovic adalah kiper yang sangat bagus seperti Petr Cech, dan seperti Thibaut Courtois. Jadi di Chelsea, kami memiliki terlalu banyak kiper bagus," ujar bek 20 tahun itu seperti dilansir The Express.

Begovic disebut akan menerima gaji sebesar 75 ribu Pounds per pekan selama empat tahun ke depan di Stamford Bridge. [initial]

 (exp/dim)