Zola: Tanpa UCL, Conte Kesulitan Dapat Pemain Bintang

Zola: Tanpa UCL, Conte Kesulitan Dapat Pemain Bintang
Antonio Conte (c) AFP
- Legenda Gianfranco Zola mengungkapkan bahwa Antonio Conte bisa kesulitan mendatangkan pemain bintang incarannya karena The Blues tak bermain di Liga Champions musim depan.


Conte akan menangani Chelsea usai menyelesaikan tugasnya bersama timnas Italia di Euro 2016. Ia sudah diikat dengan kontrak selama tiga tahun di Stamford Bridge.


Mantan pelatih itu tentu saja bakal menambah beberapa pemain baru untuk meningkatkan kekuatan skuat Chelsea. Zola meyakini bahwa Conte akan menemui hambatan dalam mendatangkan pemain baru, tapi ia bisa melihat sisi positif dari hal tersebut.


"Mungkin akan ada masalah mendatangkan pemain besar karena bermain di Liga Champions adalah masalah yang penting," kata Zola kepada BBC.


"Tapi itu sebenarnya bisa menjadi keuntungan karena Conte tidak akan mendapat tekanan yang terlalu besar. Saya yakin dia akan sukses di Chelsea."[initial]


 (if/ada)