Zola Masih Percaya pada Mourinho

Zola Masih Percaya pada Mourinho
Jose Mourinho. (c) AFP
- Legenda , Gianfranco Zola, mendukung Jose Mourinho untuk membalikkan keadaan di Stamford Bridge.


Perjalanan Chelsea di musim kompetisi ini semakin buruk usai mereka kalah 1-3 di kandang sendiri atas Liverpool dan Mourinho disebut akan segera kehilangan pekerjaannya.


Namun Zola mengatakan pada reporter: "Tentu saja akan ada sedikit tekanan, karena jelas ada banyak hal berjalan tidak sesuai harapan. Jose punya karakter yang bagus, di mana ia tidak mau kalah dan Chelsea tidak biasanya terus-menerus kalah.


"Tak heran jika ada banyak pertanyaan. Ini bukan momen yang mudah, seluruh tim harus terus bersatu. Ini adalah momen di mana keyakinan Anda akan diuji. Mereka harus segera keluar dengan solusi.


"Mereka harus terus mencoba, benar-benar mencoba. Menurut saya, mereka kehilangan koneksi antara pemain. Sebagai contoh, Hazard ingin melakukan sesuatu, begitu juga dengan Oscar dan Costa, namun mereka bekerja secara individu. Saya percaya mereka akan segera bangkit dalam waktu dekat." [initial]


 (sm/rer)