Zlatan Ibrahimovic Jadikan Arsenal Pilihan Utama?

Zlatan Ibrahimovic Jadikan Arsenal Pilihan Utama?
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
- Akhir-akhir ini, Zlatan Ibrahimovic memang mengaku sudah telat untuk datang ke Premier League. Namun berdasarkan rumor terkini, Ibrahimovic disebut ingin gabung dengan Arsenal.  


Kontrak pemain 33 tahun tersebut dengan akan berakhir pada akhir musim ini. Tapi hingga sekarang, pemain yang musim ini mencetak 9 gol dari 8 penampilan di Ligue 1 belum mendapat perpanjangan kontrak.


Pada musim panas nanti, ketika bursa transfer kembali bergulir, Sunday Mirror mengatakan Ibrahimovic menjadikan Arsenal sebagai pilihan utama, sebelum menuju MLS atau melanjutkan karir di kawasan Timur Tengah. Laporan tersebut mengklaim bahwa pemain asal Swedia tersebut tertarik merasakan asuhan Arsene Wenger.


Jika kabar tersebut benar, Ibrahimovic tak akan pindah pada bulan Januari ini. Sebab ia telah berjanji akan tetap bersama PSG hingga habis kontrak. Dengan demikian, Arsenal kemungkinan besar akan mendapatkan Ibra dengan gratis. [initial]

 (mir/shd)