
Bola.net - - Cristiano Ronaldo yang mulai termakan usia membuat Real Madrid kini disangkutkan dengan beberapa bintang lain sebagai calon pengganti. Salah satu nama yang masuk dalam daftar adalah Antoine Griezmann.
Saat rumor tersebut coba dikonfirmasi kepada Zinedine Zidane, sang pelatih justru murka. Zidane merasa bahwa saat ini bukan waktu yang tepat untuk membahas rumor Griezmann karena Madrid harus fokus pada pertandingan.
"Apakah Anda merasa hari ini merupakan hari yang tepat untuk membicarakan hal itu? Saya sedang memikirkan tentang hal lain, saya bicara tentang pertandingan," kata Zidane.
Pelatih asal Prancis ini merasa geram. Pasalnya, hal seperti ini justru yang bisa menjadi pemicu tidak fokusnya para pemain Madrid. Zidane pun hanya bersedia bicara tentang pemain Madrid.
"Saya bisa bicara dengan Anda tentang pemain saya, itulah yang saya bisa katakan," sergahnya.
Zidane lantas mengakui bahwa Griezmann adalah pemain yang bagus. Hanya saja, jawaban ini ke luar dari mulut Zidane hanya demi untuk membuat senang para wartawan yang sedang melakukan sesi wawancara dengannya.
"Apakah dia pemain yang baik? Ya, dia pemain yang baik. Itulah yang sebenarnya yang ingin Anda dengarkan," tutup pelatih berusia 44 tahun ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 23 Januari 2017 18:31
-
Liga Eropa Lain 23 Januari 2017 18:28
-
Editorial 23 Januari 2017 15:57
-
Liga Spanyol 23 Januari 2017 15:19
-
Liga Spanyol 23 Januari 2017 14:45
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...