
Bola.net - Sebuah klaim dibuat oleh Ivan Zamorano. Legenda Inter Milan itu mengatakan bahwa Nerrazurri bakal kedatangan sosok Arturo Vidal di musim panas nanti.
Vidal yang sudah satu setengah musim membela Barcelona diberitakan tengah tidak bahagia. Sang gelandang kesal karena jam bermainnya musim ini menurun drastis di skuat El Blaugrana.
Gelandang veteran itu dirumorkan tengah bersiap untuk cabut dari Barcelona. Ia cukup santer dirumorkan ingin pindah ke Inter Milan untuk bereuni dengan mantan pelatihnya, Antonio Conte.
Advertisement
Zamorano membenarkan bahwa Vidal bakal pindah ke Giuseppe Meazza di musim panas nanti. "Saya rasa di musim panas nanti ada pemain Chile lain selain Alexis yang bermain untuk klub ini," beber Zamorano kepada Radio Cooperativa.
Baca komentar lengkap legenda Timnas Chile itu di bawah ini.
Informasi A1
Zamorano cukup optimistis mengatakan bahwa Vidal bakal menjadi bagian dari Nerrazurri musim depan.
Ia mengaku mendapatkan informasi dari orang yang terpercaya sehingga ia yakin transfer itu bakal menjadi kenyataan.
"Saya cukup optimistis bahwa musim depan kita akan melihat dua pemain Chile di Inter. Saya mendapatkan informasi yang terpercaya mengenai hal ini."
Sosok yang Dibutuhkan
Zamorano menilai bahwa transfer Vidal ke Inter Milan sebenarnya hanya menunggu hitungan waktu saja.
Ia menilai Antonio Conte sangat mendambakan sang gelandang dan ia akan melakukan segala cara agar bereuni dengan mantan anak asuhnya tersebut.
"Kita semua tahu betapa berharganya Vidal di mata Antonio Conte. Saya yakin di bulan Juni nanti pihak klub akan mengintenskan usaha mereka untuk mendatangkannya dari Barcelona. Saya yakin fans Inter akan senang melihat kedatangan Arturo." ujarnya.
Sudah Dikonfirmasi
Pada musim dingin kemarin, Inter Milan membenarkan bahwa mereka tengah mengincar jasa Arturo Vidal.
CEO mereka, Giuseppe Marotta mengatakan bahwa gelandang asal Chile itu menjadi salah satu pemain yang diinginkan Antonio Conte di skuat Nerrazurri.
(Radio Cooperativa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Februari 2020 23:23
Lionel Messi ke Man City? Pep Guardiola: Mending Dia Pensiun di Barcelona Saja!
-
Liga Inggris 7 Februari 2020 23:17
-
Liga Spanyol 7 Februari 2020 21:20
-
Liga Inggris 7 Februari 2020 20:20
-
Liga Spanyol 7 Februari 2020 17:56
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...