Youngster Madrid Mendarat di Spurs?

Youngster Madrid Mendarat di Spurs?
Alvaro Morata. (c) AFP
Bola.net - Tottenham tampaknya masih ingin merenovasi skuatnya pada bulan Januari mendatang. Dilaporkan, Spurs telah sepakat dengan Real Madrid untuk mendatangkan Alvaro Morata.

Seperti yang diberitakan La Gaceta, Spurs menginginkan seorang Morata di skuatnya. Keinginan tersebut sebenarnya bukanlah hal baru. Pada musim panas lalu, Morata juga diincar oleh Andre Villas-Boas. Namun gagal didatangkan ke White Hart Lane.

Kini disebutkan, kedua belah pihak, yaitu Spurs dan Madrid dikabarkan telah sepakat dengan transfer Morata. Memang belum ada pernyataan resmi baik dari Tottenham maupun Los Blancos. Namun diyakini, keduanya telah sepakat secara lisan.

Diyakini, transfer tersebut akan terealisasi pada Januari nanti. Belum disebutkan seperti apa detail dari kesepakatan tersebut. Apakah Morata dipinjamkan atau menjadi milik Spurs sepenuhnya. (gac/gag)