Youngster Argentina Pikat Hati Wenger

Youngster Argentina Pikat Hati Wenger
Gino Peruzzi. (c) AFP
Bola.net - Arsene Wenger kabarnya sudah mengendus talenta pemain muda Argentina berusia 22 tahun, Gino Peruzzi, dan siap untuk mendatangkannya ke Arsenal di musim panas ini.

Menurut laporan yang diturunkan oleh Daily Star, Peruzzi, yang kini bermain untuk Catania, diproyeksikan menjadi pelapis Mathieu Debuchy di musim kompetisi yang akan datang.

Peruzzi sendiri pindah ke Catania dari Velez Sarsfield dengan nilai transfer 2,5 juta poundsterling di musim panas lalu, namun ia gagal menyelamatkan klubnya dari jurang degradasi.

Peruzzi bermain di 21 pertandingan Serie A musim lalu, ia sempat membela Argentina empat kali dan tampak punya masa depan yang amat cerah sebagai seorang bek kanan. [initial]

 (dst/rer)