
Bola.net - - Legenda Manchester United, Dwight Yorke mengaku senang dengan langkah klub membeli Romelu Lukaku di bursa transfer kali ini. Yorke menyebut Lukaku punya kualitas yang mumpuni untuk menjadi pembeda di tim utama MU musim depan.
Seperti yang sudah diketahui, pada bursa transfer kali ini Manchester United memang gencar berburu striker baru. Hal ini dikarenakan mereka sudah tidak lagi menggunakan jasa Zlatan Ibrahimovic musim depan karena sang striker mengalami cedera parah.
Setan Merah sendiri dihubungkan dengan banyak striker top pada bursa transfer kali ini. Namun setelah melalui beberapa spekulasi, setan merah akhirnya meresmikan pembelian Romelu Lukaku dari Everton dengan nilai transfer mencapai 75 Juta Pounds.
Romelu Lukaku
Yorke sendiri percaya bahwa Lukaku akan menawarkan kualitas yang sepadan dengan nilai yang harus dibayarkan MU pada bursa transfer kali ini. "Saya pikir dia [Lukaku] merupakan pembelian yang ideal mengingat Zlatan Ibrahimovic dan Wayne Rooney telah meninggalkan klub," beber Yorke kepada MUTV.
"Berdasarkan performanya selama tiga musim terakhir, dia bisa dikatakan sebagai salah satu striker terbaik dan juga konsisten di Inggris."
"Saya pikri ia akan menjadi pemain penting bagi klub. Saya tidak ragu sama sekali jika ia akan memberikan sesuatu yang berbeda bagi tim ini." tandas striker Legendaris MU tersebut.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 13 Juli 2017 22:56
-
Liga Inggris 13 Juli 2017 19:50
-
Liga Italia 13 Juli 2017 19:49
-
Liga Inggris 13 Juli 2017 19:28
-
Liga Inggris 13 Juli 2017 17:15
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:15
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:13
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:08
-
Otomotif 21 Maret 2025 11:00
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:00
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...