Yoann Gourcuff Masuk Daftar Belanja Liverpool

Yoann Gourcuff Masuk Daftar Belanja Liverpool
Yoann Gourcuff (c) AFP
Bola.net - Playmaker asal Prancis, Yoann Gourcuff, masuk dalam daftar belanja Liverpool bulan Januari kemarin. Hal tersebut diungkapkan agen gelandang tersebut, Didier Poulmaire.

Gelandang 28 tahun tersebut kerap dihubung-hubungkan dengan beberapa klub Premier League sebelumnya. Salah satu klub yang disebut paling getol untuk mendatangkannya adalah Arsenal.

Namun, ternyata selain The Gunners, ada lagi beberapa klub yang nampaknya menginginkan pemain yang skillnya pernah disebut tak kalah hebat dengan Zinedine Zidane tersebut. Dan salah satunya adalah Liverpool.

"Di setiap bursa transfer, beberapa klub luar negeri datang dan menanyakan soal Yoann. Di masa lalu ada Manchester City, sementara di tahun ini giliran Liverpool dan Atletico Madrid," bebernya pada SportMediaset.

"Klub-klub papan atas mengikuti perkembangannya. Mereka mengetahui talentanya dan saya yakin akan ada tawaran lagi untuknya di bursa transfer selanjutnya," tandas sang agen.

Gourcuff sejauh sudah mencetak tiga gol dan membuat dua assists dalam 14 laga di Ligue 1 bersama Lyon. [initial]

 (sm/dim)