Yaya Toure Ingin Lahap Semua Laga City

Yaya Toure Ingin Lahap Semua Laga City
Yaya Toure (c) AFP
Bola.net - Yaya Toure mengatakan ia ingin bermain di setiap pertandingan Manchester City musim ini.

Sosok berusia 32 tahun sempat dikaitkan dengan kepindahan ke Inter Milan di musim panas dan biasanya diistirahatkan kala tim bermain di Piala Liga.

"Saya merasa seperti berusia 20, karena apa yang telah dilakukan klub ini pada saya, para fans, dan hingga menit akhir saya ingin bertarung untuk klub ini. Mereka pantas mendapatkan itu. Kami punya banyak target musim ini dan kita lihat bagaimana jadinya di akhir musim," jelas Toure pada reporter.

"Piala Liga amat penting. Saya selalu ada di pertandingan tersebut. Saya tidak ingin berhenti dan istirahat. Saya tidak peduli dengan itu. Mengapa harus beristirahat? Saya terlihat muda dan saya ingin terus bermain. Saya adalah seorang kompetitor."

City akan menghadapi Sunderland tengah pekan ini. [initial]

 (sm/rer)