
Bola.net - Liverpool berhasil memenangkan pertandingan melawan Brighton dalam lanjutan Premier League 2023/2024. Berikut catatan menarik dari pertandingan ini.
Liverpool menjamu Brighton di pertandingan pekan ke-30 Premier League 2023/2024, Minggu (31/03/2024) malam WIB. Bertanding di Anfield, The Reds menang dengan skor 2-1.
Sebagai tim tamu, Brighton mampu unggul cepat melalui Danny Welbeck. Namun, The Reds kemudian bisa bangkit dan membalikkan keadaan melalui Luis Diaz dan Mohamed Salah.
Advertisement
Tambahan tiga angka ini membuat Liverpool naik ke puncak klasemen Premier League dengan koleksi 67 angka dari 29 laga. Mereka unggul dua angka dari rival terdekatnya Arsenal.
Sejumlah catatan istimewa ditorehkan selepas pertandingan Liverpool melawan Brighton. Berikut ini adalah perinciannya.
Catatan Menarik Duel Liverpool vs Brighton
1. Liverpool memenangkan pertandingan Premier League setelah tertinggal untuk ketujuh kalinya musim ini. Itu sekarang menjadi kemenangan comeback terbanyak The Reds dalam satu musim.
2. Sejak awal Desember, hanya Brentford (8) yang kalah lebih banyak di laga tandang (6) dibandingkan Brighton dalam ajang Premier League. The Seagulls hanya meraih lima poin tandang pada periode ini (M1 S2 K6), dengan hanya Crystal Palace (4) dan Brentford (3) yang meraih poin lebih sedikit.
3. Mohamed Salah telah terlibat langsung dalam 15 gol Premier League melawan Brighton (sembilan gol, enam assist). Satu-satunya pemain Liverpool dengan gol dan assist terbanyak melawan suatu tim adalah Steven Gerrard v Newcastle (16 – delapan gol, delapan assist).
Catatan Menarik Duel Liverpool vs Brighton
4. Sejak awal musim lalu, Brighton selalu mencetak gol pertama dalam empat pertemuan dengan Liverpool (M1 S2 K1) di Premier League. Ini adalah rekor terpanjang yang pernah dicapai tim dalam membuka skor melawan tim asuhan Jurgen Klopp.
5. Bintang Liverpool Mohamed Salah melepas 12 tembakan melawan Brighton hari ini. Itu merupakan catatan terbanyaknya dalam satu pertandingan di Premier League (penampilan ke-254). Secara keseluruhan, itu adalah tembakan terbanyak yang dilakukan seorang pemain dalam satu pertandingan sejak Zlatan Ibrahimovic pada Oktober 2016 vs Burnley (12 untuk Manchester United).
6. Alexis Mac Allister telah membuat lima assist untuk Liverpool di Premier League (24 penampilan), itu menyamai jumlah assistnya bersama mantan klubnya Brighton (lima dalam 98 penampilan). Empat dari lima assistnya untuk The Reds adalah gol kemenangan dan hanya rekan setimnya Mohamed Salah (5) yang memberikan assist lebih banyak pada musim ini.
Sumber: BBC
Jadwal Pertandingan Liverpool Berikutnya
Pertandingan: Liverpool vs Sheffield United
Kompetisi: Premier League
Venue: Anfield
Hari: Jumat, 5 April 2024
Jam: 01.30 WIB
Live streaming: Vidio
Klasemen Premier League 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 31 Maret 2024 22:58
-
Liga Inggris 31 Maret 2024 21:57
-
Liga Inggris 31 Maret 2024 15:20
Tolak Gabung Liverpool, Xabi Alonso Dianggap Ambil Keputusan Buruk
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...