Xavi: Tak Adil Suarez Dicoret dari Ballon d'Or

Xavi: Tak Adil Suarez Dicoret dari Ballon d'Or
Luis Suarez. (c) AFP
Bola.net - Kapten Barcelona, Xavi, menilai FIFA telah bertindak tak adil dengan mencoret nama Luis Suarez dari daftar 23 calon pemenang Ballon d'Or 2014.

Hal tersebut dilakukan usai Suarez mendapat skorsing atas ulahnya menggigit Giorgio Chiellini di Piala Dunia 2014, meski musim lalu sang striker mencetak 31 gol bagi Liverpool di Premier League.

"Hal tersebut sangat tidak adil. Jika memang ia harus dihukum atas tindakannya itu, FIFA sudah memberikan ia sanksi sebelumnya. Namun harusnya hal tersebut tidak sampai merembet ke aspek olahraga lainnya," tutur Xavi pada Sport.

"Saya pikir ia tengah berusaha keras untuk meninggalkan image sebagai pemain bengal. Saya yakin ia bakal segera memberikan banyak gol untuk tim. Ia punya karakter pantang menyerah, lain dari yang sebelumnya kita lihat dalam diri Samuel Eto'o," pungkasnya. [initial]

 (spo/rer)