Wright: Saya Tak Yakin MU Butuh Mane

Wright: Saya Tak Yakin MU Butuh Mane
Sadio Mane (c) AFP
- Legenda , Ian Wright, mengaku tak yakin apakah Manchester United sebenarnya butuh Sadio Mane karena di klub tersebut sudah ada Anthony Martial.


Musim ini, skuat United sebenarnya memiliki cukup banyak stok pemain di posisi winger. Ada Memphis Depay, Anthony Martial, Antonio Valencia, hingga Ashley Young. Meski demikian, Louis Van Gaal mengaku masih membutuhkan tambahan winger lagi.


Ia mengaku butuh winger yang tak hanya bisa lari cepat, namun juga kreatif. Setelah itu, muncullah nama Sane, winger , dalam daftar incaran Van Gaal.


Wright menanggapi rumor tersebut dengan tanda tanya di benaknya. Ia tak yakin Setan Merah butuh Mane, karena mereka sebenarnya sudah memiliki winger sehebat Martial. Apalagi Mane juga gagal tampil secara konsisten belakangan ini.


"Mereka sudah memiliki Martial. Saya tak yakin mereka membutuhkan dirinya. Ia memang sempat tampil bagus, namun musim ini performanya tak sebagus sebelumnya," terang Wright pada BT Sport. [initial]


 (bts/dim)