Wright: Saya Khawatir dengan Giroud dan Chamberlain

Wright: Saya Khawatir dengan Giroud dan Chamberlain
Arsen Wenger dan Olivier Giroud (c) AFP
- Legenda , Ian Wright, mengatakan ia khawatir dengan posisi Alex Oxlade-Chamberlain dan Olivier Giroud, yang terus terancam seiring dengan penampilan bagus yang ditunjukkan oleh pemain lainnya.


The Gunners menang dengan permainan yang dominan, ketika mereka melumat Chelsea 3-0 di Emirates pekan lalu. Dan menurut Wright, pertandingan tersebut menunjukkan bahwa tim London Utara justru bisa menunjukkan penampilan impresif tanpa dua bintang mereka, Giroud dan Chamberlain.


Wright lantas menyoroti performa pemain muda Alex Iwobi, yang terus meroket dari pekan ke pekan.


"Saya khawatir untuk Giroud, saya khawatir untuk Ox," tutur Wright pada The Sun.


"Saya khawatir untuk mereka, karena saya tidak bisa melihat bagaimana anda bisa mencopot Sanchez dari posisi striker, karena ia sepertinya bermain sangat bagus. Dan ia seperti berkata 'Tunggu, saya senang bermain di sini'."


"Giroud akan membuat tim kian lamban. Ox tidak bisa bermain di depan Iwobi. Tidak ada yang layak diutamakan dari Iwobi." [initial]




 (sun/rer)