Wow, Leicester Ingin Tukar Kasper Schmeichel Dengan Messi!

Wow, Leicester Ingin Tukar Kasper Schmeichel Dengan Messi!
Lionel Messi (c) AFP
- Claudio Ranieri saat ini berjarak dua poin untuk memenangkan Premier League bersama Leicester City. Dan dia menginginkan pemain terbaik di dunia bergabung dengan timnya musim depan.


Pelatih asal Italia tersebut sukses menahan imbang Manchester United di Old Trafford akhir pekan lalu. Tambahan satu poin itu membuat mereka semakin dekat dengan mimpi juara.


Bahkan gelar juara akan sukses mereka kunci awal pekan ini. Syaratnya, Tottenham Hotspur gagal mengalahkan Chelsea di Stamford Bridge.


Dengan performa yang mengejutkan nan spektakuler itu, banyak pemain Leicester yang sebelumnya tak dikenal dunia kini mulai dikaitkan dengan tim-tim besar Eropa. Sebut saja nama Riyad Mahrez, Jamie Vardy, N'Golo Kante telah menjadi bahan rumor di bursa transfer pemain.


Dan baru-baru ini beredar rumor yang menyebutkan bahwa Kasper Schmeichel menjadi incara Barcelona sebagai pengganti potensial Marc-Andre ter Stegen. Dan saat ditanya mengenai hal itu, Ranieri memberikan jawaban pendek yang cukup 'spektakuler'.


"Ini fantastis (Kasper dikaitkan dengan Barca). Berapa duit? Atau kami bisa menukar Lionel Messi dengan Kasper!" jawab Ranieri atas rumor itu.


Sebuah jawaban jenius dan menggelitik. Jelas Messi tak akan pergi ke Leicester, tapi jawaban Ranieri adalah sebuah refleksi bahwa mereka punya pemain yang cukup bagus untuk bermain di Barcelona dan adalah mimpi semua pelatih untuk mendatangkan pemain terbaik di dunia.[initial]


 (mir/dzi)