Wow, City Siapkan 155 Juta Untuk Pogba!

 Wow, City Siapkan 155 Juta Untuk Pogba!
Paul Pogba (c) AFP
Bola.net - Setelah mengajukan tawaran sebesar 82,9 juta Euro kepada Juventus terkait Paul Pogba, Manchester City kembali memberikan penawaran besar demi mendapatkan jasa pemain 22 tahun itu. Klub yang dimiliki oleh pengusaha asal Uni Emirat Arab, Khaldoon Al Mubarak, tersebut baru-baru ini dilaporkan siap merogoh kocek hingga 155 juta Pounds untuk Pogba.

Daily Star melaporkan bahwa total 155 juta tersebut dibagi dalam beberapa aspek, diantaranya 80 juta Pounds sebagai harga utama Pogba, 65 juta Pounds sebagai gaji Pogba (250 ribu Pounds/pekan) selama lima tahun dan 10 juta Pounds sebagai biaya transfer.

Hingga saat ini, City berupaya untuk terus melakukan kontak dengan pihak Bianconeri. Namun, upaya The Citizen tersebut bukan tanpa hambatan, pasalnya klub asal catalan, Barcelona, juga sedang berusaha untuk memboyong Pogba ke Camp Nou.

Penampilan punggawa tim nasional Perancis tersebut terbilang sangat baik dan konsisten selama berseragam Juventus musim lalu. Ia sukses mempersembahkan dua gelar domestik dan mampu mengantarkan Si Nyonya Tua ke partai puncak Liga Champions Eropa musim 2014/15.[initial]



 

 

  (ds/yp)