Woodward: United Segera Beli Pemain Lagi

Woodward: United Segera Beli Pemain Lagi
United belum selesai belanja. (c) Bola.net
Bola.net - Manchester United akan segera membuktikan ambisi mereka untuk kembali menjadi yang terbaik, demikian menurut Wakil Chairman Ed Woodward. Salah satu cara yang akan dipakai adalah dengan mendatangkan para pemain berkualitas ke Old Trafford.

Woodward menjanjikan akan segera memperkenalkan pemain baru dalam waktu dekat. Ia tidak menyebutkan siapa pemain yang dimaksud namun menegaskan sang pemain akan segera merapat.

"Louis van Gaal adalah bos di sini. Kami sudah menggelar dialog selama beberapa waktu terakhir. Kami membicarakan target transfer. kami sudah bekerja di belakang layar. Kami sudah semakin dekat dengan target tersebut dan siap-siap saja," terang Woodward kepada MUTV.

Woodward juga menegaskan bahwa United masih memiliki daya tarik yang besar bagi para pemain kelas atas. Ia mengetahui hal itu berdasarkan pengalaman sendiri dalam menangani transfer United.

"Saya sudah menjalani banyak perbincangan dengan pemain dan juga agen. Kami masih merupakan daya tarik besar bagi para pemain bintang dari seluruh dunia. tak perlu diragukan lagi. Sekarang ini kami sudah melakukan investasi dengan membeli dua pemain fantastis." (bts/hsw)