Woodburn Diprediksi Akan Jadi Pemain Besar Oleh Mane

Woodburn Diprediksi Akan Jadi Pemain Besar Oleh Mane
Ben Woodburn (c) AFP

Bola.net - - Penyerang , Sadio Mane, meyakini Ben Woodburn akan bisa menjadi pemain hebat bersama The Reds suatu saat nanti.

Nama Woodburn mencuri perhatian fans Liverpool belakangan ini. Bermain di perempat final EFL Cup melawan Leeds United, remaja ini sukses mencetak gol penutup setelah sebelumnya Divock Origi membawa The Reds unggul. Gol itu memastikan The Reds ke semifinal EFL Cup dengan skor 2-0.

Yang istimewa bagi Woodburn, torehan gol yang dia cetak ke gawang Leeds tersebut menjadikannya sebagai pencetak gol termuda dalam sejarah klub. Woodburn berusia 17 tahun dan 45 hari saat mencetak gol itu.

Dia pun memecahkan rekor Michael Owen sebagai pencetak gol termuda dalam sejarah Liverpool. Owen berusia 17 tahun dan 143 hari saat mencetak gol ke gawang Wimbledon pada laga debutnya, Mei 1997 silam.

Mane pun mengucapkan selamat bagi Woodburn. Ia juga meyakini juniornya itu nanti akan bisa menjadi pemain hebat bersama Liverpool.

"Saya ingin mengucapkan selamat. Ia adalah pemain yang sangat bagus dan memiliki masa depan yang sangat bagus. Saya berharap dirinya akan terus tampil bagus dan bekerja keras dan saya rasa ia akan menjadi pemain besar," seru pemain asal Senegal itu pada Sky Sports.

"Semua orang ikut senang baginya setelah ia mencetak gol pertamanya, terutama dalam suasana yang besar di Anfield," ujar eks pemain Southampton ini.