Winger Muda Liverpool Ini Akui Idolakan Robben

Winger Muda Liverpool Ini Akui Idolakan Robben
Bobby Adekanye (c) LFC

Bola.net - - Winger belia , Bobby Adekanye, mengakui bahwa ia mengidolakan Arjen Robben dan juga mencontek gaya main bintang timnas Belanda tersebut.

Adekanye adalah pemain yang berposisi sebagai winger kiri. Ia didatangkan ke Anfield pada musim panas 2015 lalu dari Barcelona. Kini ia menjadi penggawa skuat U-18 klub Merseyside tersebut.

Sebelum menimba ilmu di Liverpool, pemain asal Belanda kelahiran Nigeria ini sempat berpetualang di Ajax, lalu di Barca seperti yang disebutkan sebelumnya dan juga di PSV Eindhoven.

Ia pun sempat bertemu dengan banyak pemain bagus di klub-klub tersebut terutama saat masih di Barca. Namun tak ada satupun pemain dari tiga klub yang ia idolakan. Ternyata pemain idolanya adalah winger Bayern Munchen, Robben.

"Saya selalu menyukai gayanya dan saya mencoba untuk bermain seperti dirinya," beber pemain 17 tahun ini pada Liverpool Echo.

"Ia pemain yang menarik dan membuat sepak bola menyenangkan untuk ditonton. Plus, ia seorang pemenang dan memiliki banyak medali di kompetisi seperti Liga Champions. Karena dirinya lah no.11 adalah nomor favorit saya," ungkapnya.