Winger Arsenal Ini Masuk Bidikan Tim Promosi EPL

Winger Arsenal Ini Masuk Bidikan Tim Promosi EPL
Joel Campbell (c) AFP

Bola.net - - Brighton&Hove Albion mulai mengambil langkah untuk mempersiapkan diri mereka di EPL musim depan. Mereka dikabarkan ingin memperkuat lini serang mereka dengan mendatangkan winger Arsenal, Joel Campbell.

Seperti yang sudah diketahui, Brighton Hove&Albion sudah resmi memastikan diri lolos ke Premier League musim depan. Sejauh ini mereka memuncaki klasemen sementara Championship sehingga mereka bersama Newcastle United dipastikan akan kembali ke kasta sepakbola tertinggi di Inggris.

Menurut laporan yang dilansir media Portugal, O Jogo kubu Brighton dikabarkan sudah mulai ancang-ancang untuk mempersiapkan diri untuk kompetisi EPL musim depan. Mereka dipercaya akan mencoba merekrut winger Arsenal, Joel Campbell.

Joel CampbellJoel Campbell

Campbell sendiri musim ini tidak terpakai di Arsenal. Ia dipinjamkan ke klub asal Portugal, Sporting Lisbon di mana ia hanya 7 kali menjadi starter di ibukota Portugal tersebut.

Menurut laporan tersebut, Campbell nampaknya tidak akan memperpanjang masa baktinya di Sporting. Oleh karenanya ia hampir pasti pulang ke Inggris begitu musim berakhir.

Namun Campbell sendiri nampaknya tidak masuk rencana Wenger musim depan. Dengan kontraknya yang tersisa satu tahun saja, ia kemungkinan akan dilepas ke Brighton atau klub lain yang meminatinya pada musim panas nanti.