Wilshere: Tuntutan Premier League Tak Masuk Akal

Wilshere: Tuntutan Premier League Tak Masuk Akal
Jack Wilshere (c) AFP
Bola.net - Jack Wilshere belum lama ini bicara tentang tantangan yang harus ia dan pemain lainnya hadapi, untuk terus fit dan menghindar dari cedera, selama satu musim kompetisi Premier League.

Karir gelandang Arsenal tersebut banyak diwarnai oleh cedera. Dalam satu dari lima musim yang telah ia jalani bersama The Gunners, sang pemain hanya mampu bermain di sekitar 30 laga.

"Intensitas Premier League benar-benar luar biasa. Level kebugaran yang harus anda punya untuk bisa bertahan benar-benar absurd, tidak masuk akal. Ketika anda absen beberapa bulan, amat sulit untuk bangkit. Anda butuh banyak usaha untuk itu," tutur Wilshere pada London Evening Standard.

"Ketika saya pertama kali cedera, kekuatan tubuh saya benar-benar buruk. Saya masih berusia 18 tahun, bermain tiga kali dalam sepekan dan tidak melakukan apapun di gym. Saya harus berdiri dengan satu kaki dan menutup mata saya, ternyata saya tidak bisa melakukannya," pungkasnya. [initial]

 (les/rer)