Wilshere: Semangat Arsenal Tengah Memuncak

Wilshere: Semangat Arsenal Tengah Memuncak
Wilshere jelaskan kondisi tim Arsenal. (c) AFP
Bola.net - Jack Wilshere menyebutkan bahwa semangat para penggawa Arsenal kini tengah memuncak, menyusul pretasi bagus yang mereka raih di awal musim ini. Gelandang tengah andalan The Gunners itu berkisah bahwa kini anggota tim banyak saling bertemu di luar sesi latihan.

"Semangat kami saat ini sedang berada di puncak. Kami sudah banyak keluar bersama beberapa kali. Tim sudah lama tak melakukannya di beberapa bulan terkahir," jelas Wilshere menurut laporan yang diturunkan oleh Arsenal.com.

"Namun di enam bulan terakhir, kami banyak menghabiskan waktu untuk melakukan makan malam bersama tim dan bertemu di dalam kegiatan di luar sepakbola. Tentu saja ini akan baik untuk seluruh tim," tutupnya.

Semoga saja sprit yang dimiliki oleh The Gunners akan bisa terus bertahan hingga akhir musim. Hingga berita ini diturunkan, Arsenal masih memuncaki klasemen sementara Premier League, namun hanya unggul dua angka dari Liverpool. [initial]

  (ars/rer)