Wilshere: Saya Sudah Mulai Beradaptasi di Bournemouth

Wilshere: Saya Sudah Mulai Beradaptasi di Bournemouth
Jack Wilshere (c) AFP
- Gelandang Bournemouth, Jack Wilshere mengaku proses adaptasinya di Dean Court berjalan dengan lancar. Cepatnya proses adaptasinya di The Cherries ditengarai Wilshere karena mereka memainkan gaya permainan yang mirip dengan gaya bermain .


Seperti yang sudah diketahui, Wilshere memutuskan untuk pindah ke Dean Court pada musim panas ini. Ia memperkuat Bournemouth dengan status pemain pinjaman selama satu musim ke depan untuk memulihkan ritme permainannya pasca cedera panjang.


Wilshere sendiri percaya bahwa dalam waktu dekat ia akan menyatu dengan sempurna bersama Bournemouth karena proses adaptasi yang kilat bersama The Cherries. "Saya sangat senang mendapatkan kesempatan bermain pertama dengan tim ini" ungkap Wilshere di Website resmi Bournemouth.


Saya sudah mulai terbiasa dengan gaya bermain di sini karena gaya bermain di sini mirp dengan yang kami mainkan di Arsenal. Saya rasa saya bisa segera menyatu dengan tim ini"


"Saya datang dengan posisi asli sebagai pemain no 10 namun saya dipindahkan untuk bermain di sisi kanan tim ini. Saya bisa melakukan tugas itu dan saya juga bisa bermain lebih ke dalam. Saya sangat nyaman dengan posisi-posisi itu semua" tutup gelandang berusia 24 tahun tersebut.[initial]


 (afcb/dub)