Wilshere Minta Arsenal Lupakan Kemenangan Atas MU di FA Cup

Wilshere Minta Arsenal Lupakan Kemenangan Atas MU di FA Cup
Jack Wilshere (c) AFP
Bola.net - Akibat kekalahan atas Swansea City dini hari, Arsenal berpeluang terlempar ke posisi empat klasemen. Jika finish di posisi tersebut, artinya mereka harus melakoni laga kualifikasi erlebih dahulu sebelum tampil di Liga Champions musim depan.

Untuk bisa mendapatkan tiket otomatis ke Liga Champions, anak asuh Arsene Wenger harus bisa mengalahkan lawan berat yang sudah menunggu, Manchester United. Akhir pekan nanti Alexis Sanchez dkk harus melawat ke Old Trafford demi memperebutkan tiket otomatis lolos ke Liga Champions.

Arsenal sendiri memiliki memori manis di Old Trafford di musim ini, tepatnya saat Danny Welbeck mencetak gol kemenangan di babak semi final Piala FA. Kendati demikian Jack Wilshere meminta rekan-rekannya untuk melupakan memori indah tersebut.

"Kami sudah bermain di sana di ajang Piala FA musim ini dan kami menang, jadi kami tahu apa yang harus dilakukan. Kepercayaan diri kami akan melambung tinggi namun kami harus mampu tampil baik." tutur Wilshere.

"Tidak baik jika kami pergi ke sana dan berpikir kami bisa mengalahkan mereka karena kami sudah melakukannya sebelumnya. Kami harus tampil baik, bekerja keras dan meraih hak untuk menang." pungkasnya. [initial]

 (ds/jrc)