Wilshere Dukung Aksi Provokatif Walcott

Wilshere Dukung Aksi Provokatif Walcott
Walcott didukung Wilshere. (c) AFP
Bola.net - Theo Walcott melakukan tindak provokasi pada fans Tottenham saat Arsenal menjamu sesama tim London itu di babak tiga Piala FA beberapa saat yang lalu.

Kala ditandu keluar lapangan akibat cedera, Walcott mengepalkan satu tangannya dan mengangkat dua telunjuk di tangan yang lain untuk menggambarkan skor kemenangan Arsenal.

Menurut rekan setimnya, Jack Wilshere, hal tersebut merupakan hal yang biasa. Bahkan ia berpendapat Walcott akan lebih dicintai oleh para fans karena hal itu.

"Saya pikir mereka terlalu keras padanya. Ia jelas lebih pintar daripada saya, saya pikir demikian! Ia akan jadi legenda Arsenal sekarang, seperti itulah sepakbola," tuturnya pada The Mirror.

"Mereka sempat memprovokasinya dan ia coba untuk sedikit membalas. Saya pikir orang-orang harus melihatnya sebagai suatu humor, sesuatu yang lucu. Fans Arsenal akan suka itu. Mereka sudah mencintai Theo dan itu akan membuatnya makin dicintai," pungkas Wilshere.

Wilshere sebelumnya juga sudah terkena masalah akibat isu provokasi. Ia mengacungkan jari tengah pada pendukung Manchester City saat Arsenal kalah 3-6 beberapa saat yang lalu. [initial]

 (mir/rer)