
Bola.net - Teka-teki mengenai siapa pemilik nomor punggung 10 Chelsea musim depan akhirnya terungkap. Winger The Blues, Willian menjadi penerus Eden Hazard sebagai pengguna nomor 10 Chelsea.
Dalam lima tahun terakhir, nomor punggung 10 Chelsea cukup ikonik. Nomor punggung tersebut dikenakan oleh salah satu pemain terbaik di EPL, Eden Hazard.
Namun pada musim panas ini, nomor punggung 10 itu resmi lowong. Sang pemilik memutuskan untuk pindah ke Spanyol untuk bergabung dengan Real Madrid.
Advertisement
Namun nomor punggung itu tidak lowong dalam waktu lama. Willian resmi diumumkan menjadi pemilik nomor punggung 10 yang baru.
👀 A closer look at this year's squad numbers! pic.twitter.com/yxAHGRwakd
— Chelsea FC (@ChelseaFC) August 3, 2019
Simak susunan nomor punggung Chelsea untuk musim 2019/2020 di bawah ini.
Minim Perubahan
Berdasarkan pengumuman yang diberikan Chelsea, tidak ada banyak perubahan terkait nomor punggung mereka musim ini.
Willian menjadi satu-satunya pemain yang berubah nomor punggung. Selebihnya nomor punggung skuat Chelsea relatif masih sama.
Nomor punggung 22 yang menjadi milik Willian musim lalu saat ini dikenakan oleh pemain baru Chelsea, Christian Pulisic.
Nomor Kosong
Selain Pulisic, beberapa nomor punggung tidak bertuan di Chelsea juga kini memiliki pemilik baru.
Tammy Abraham dipercaya mengenakan nomor punggung 9 yang musim lalu dikenakan oleh Gonzalo Higuain yang tidak dipermanenkan oleh Chelsea.
Sementara nomor punggung 19 milik Tammy Abraham kini dikenakan oleh Mason Mount. Sementara nomor punggung 24 mili Gary Cahill resmi dikenakan oleh Reece James, sementara nomor punggung 29 milik Alvaro Morata dikenakan oleh Fikayo Tomori.
Laga Pembuka
Chelsea akan mengawali musim 2019/2020 dengan melakukan partai tandang.
Mereka akan mengunjungi Old Trafford untuk menghadapi Manchester United di pekan pertama EPL.
Advertisement
Berita Terkait
-
Lain Lain 2 Agustus 2019 19:04
Duel Liverpool vs Chelsea di UEFA Super Cup Dipimpin Wasit Perempuan
-
Liga Inggris 2 Agustus 2019 18:50
-
Liga Inggris 2 Agustus 2019 18:43
-
Liga Inggris 2 Agustus 2019 14:00
Uang dan Hak Siar: Mengapa Sulit Nonton Premier League di Indonesia?
-
Liga Inggris 2 Agustus 2019 07:37
Ada Harapan Besar dalam Gol Perdana Christian Pulisic di Chelsea
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:31
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:22
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...