Willian: Kekalahan dari Arsenal Membuka Mata Chelsea

Willian: Kekalahan dari Arsenal Membuka Mata Chelsea
Willian (c) CFC

Bola.net - - percaya kekalahan 0-3 dari membuat timnya menyadari bagaimana mereka seharusnya bermain, dan mengatakan bahwa tim kini lebih banyak mengandalkan keunggulan fisik.

The Blues meraih 10 angka dari enam pertandingan perdana mereka di Premier League, dan sempat kalah dari Liverpool dan Arsenal.

Namun demikian, manajer Italia lantas memutuskan untuk menggunakan formasi 3-4-3 dan Chelsea tidak pernah gagal menang sejak saat itu. Tim sudah sukses meraih tiga angka di 10 pertandingan beruntun dan duduk di puncak klasemen liga.

Pemain berusia 28 tahun lantas mengatakan di Sky Sports: "Momen pertandingan melawan Arsenal amat sulit, karena kami kalah dan mulai berpikir 'Apa yang harus kami lakukan? Apa yang terjadi?' Kami lantas mengubah sistem dan hal itu membantu permainan kami. Para pemain merasa lebih segar dan fit. Conte sudah membuat tim melatih fisik."

"Dia senang bekerja keras di atas lapangan dan setiap hari dia ingin kami terus berkembang. Dia melakukan pekerjaan yang bagus di Chelsea. Ini tahun pertamanya dan sekarang kami ada di puncak, kami harus terus bekerja keras."

Chelsea baru saja menang 1-0 atas Sunderland semalam, berkat gol dari Cesc Fabregas.