Willian: Chelsea Akan Lebih Kesulitan Musim Ini

Willian: Chelsea Akan Lebih Kesulitan Musim Ini
Willian (c) CFC

Bola.net - - memprediksi akan lebih kesulitan mengarungi Premier League musim ini, dibandingkan dengan musim sebelumnya.

The Blues mahkota juara Premier League 16/17 di musim perdana mereka bersama manajer Antonio Conte. Namun banyak yang mengatakan klub amat terbantu dengan absennya mereka di kompetisi Eropa.

Musim ini, tim akan kembali bermain di Liga Champions. Selain itu, klub-klub pesaing mereka di liga domestik juga terus aktif melakukan belanja pemain untuk memperkuat skuat masing-masing.

Willian pun sulit menentukan satu klub yang bakal jadi rival utama mereka di Liga Primer musim depan.

Willian.Willian.

"Saya kira semuanya merupakan rival. Namun persaingan menuju gelar juara selalu diikuti lima atau enam tim, meski Premier League adalah kompetisi yang sulit karena anda tak bisa memprediksi apapun. Anda tahu bahwa tim terbawah bisa sama sulitnya dengan pemuncak klasemen," tutur Willian menurut Goal International.

"Musim ini akan jadi amat berbeda dibandingkan musim lalu. Premier League selalu jadi lebih baik dari tahun ke tahun. Tahun ini kami akan bermain lebih banyak dan juga turun di Liga Champions, jadi kami harus lebih fokus, musim ini akan lebih sulit dari sebelumnya."