Willian Berharap Jadi Seperti Lampard dan Drogba di Chelsea

Willian Berharap Jadi Seperti Lampard dan Drogba di Chelsea
Willian (c) AFP
- berharap ia bisa terus berkembang menjadi salah satu sosok pemimpin di , layaknya Frank Lampard dan Didier Drogba di masa lalu.


Pemain Brasil belum lama ini menjadi pahlawan klub kala mereka menang 2-1 atas Dynamo Kiev di Liga Champions.


"Para pemain tersebut memiliki sejarah panjang di klub ini dan masih terlalu awal untuk bicara apakah saya bisa memainkan peran seperti mereka," tutur Willian pada reporter.


"Saya berharap bisa terus tampil dengan cara yang sama seperti sekarang ini dan mungkin di masa depan saya akan bisa menjadi salah satu pemain yang dianggap suporter Chelsea sebagai pemimpin klub.


"Menjadi pemain kunci adalah kewajiban bagi saya, saya ada di puncak karir saya. Di usia 27 tahun, Anda bisa mulai mencapai puncak penampilan Anda." [initial]


 (che/rer)