Wijnaldum Siap Bersaing Raih Posisi Inti di Lini Tengah Liverpool

Wijnaldum Siap Bersaing Raih Posisi Inti di Lini Tengah Liverpool
Georginio Wijnaldum (c) LFC

Bola.net - - Gelandang serba bisa Liverpool Georginio Wijnaldum mengaku siap menghadapi ketatnya persaingan untuk meraih posisi inti di lini tengah The Reds.

Musim ini Liverpool memang tidak membeli pemain baru di lini tengah. Namun posisi itu kini kian padat karena sudah banyak pemain berjubel di sana.

Sebelumnya lini tersebut dihuni oleh Wijnaldum sendiri, lalu Jordan Henderson, Adam Lallana dan Emre Can. Kini, ada pula Philippe Coutinho yang sejak akhir musim kemarin posisinya digeser dari sayap kiri jadi jauh lebih dalam ke tengah lapangan.

Kemudian masih ada James Milner yang terbebas dari tugasnya di pos bek kiri. Belum lagi ada pemain muda yakni Marko Grujic yang mulai unjuk gigi di masa pra musim kemarin.

"Bagi saya, bukan hal baru untuk bersaing dengan pemain lain untuk mendapat tempat di lini tengah atau di tim," ujar pemain asal Belanda itu kepada situs resmi The Reds.

"Klub seperti Liverpool, ini adalah klub besar yang selalu akan merekrut pemain-pemain bagus, jadi Anda harus memastikan Anda lebih baik dari rekan satu tim Anda," seru Wijnaldum.

"Pada akhirnya, Anda memainkan begitu banyak permainan sehingga setiap orang akan bermain. Yang terpenting adalah saat Anda bermain, Anda melakukan yang terbaik dan memberikan segalanya," tegasnya.