West Ham Coba Curi Smalling dari MU

West Ham Coba Curi Smalling dari MU
Chris Smalling (c) AFP
- West Ham dikabarkan akan meluncurkan tawaran senilai 20 juta poundsterling untuk mendapatkan bek Manchester United, Chris Smalling, menurut laporan yang diturunkan Brentwood Gazzette.


Bek Inggris sudah jadi salah satu pemain yang paling menonjol di United di bawah asuhan Louis van Gaal dan belakangan selalu jadi pemain reguler di tim inti.


Namun The Hammers percaya bahwa ia adalah salah satu pemain yang bisa mereka rayu untuk pindah ke Olympic Stadium musim depan dan siap meluncurkan tawaran untuk melihat sikap United di musim panas mendatang.


United sendiri baru saja meraih kemenangan 1-0 atas Everton pekan lalu dan mereka kini hanya terpaut satu angka dari Manchester City, yang menduduki posisi terakhir di zona Liga Champions di Premier League. [initial]


 (bgz/rer)