
Bola.net - - West Brom disebut sudah mengajukan penawaran untuk gelandang Manchester United, Morgan Schneiderlin.
Laporan yang diturunkan oleh Sky Sports mengatakan bahwa The Baggies sudah menawarkan tak kurang dari 18 juta pounds untuk pemain Prancis, yang disebut-sebut sudah hampir pasti hengkang dari Old Trafford bulan depan.
Everton sudah beberapa kali dikaitkan dengan Schneiderlin, namun WBA berencana untuk membajak transfer sang pemain dari rival mereka, dengan penawaran yang cukup menarik pada Setan Merah.
Pemain berusia 27 tahun tampak kesulitan mendapatkan kesempatan bermain di tim asuhan Jose Mourinho dan akan mendapatkan izin untuk hengkang ketika bursa transfer Januari dibuka nanti, andai memang tidak ada kendala cedera yang menimpa lini tengah mereka.
Tony Pulis berharap bisa melanjutkan momen positif yang tengah dibangun oleh timnya, yang membuat peringkat mereka meroket ke posisi delapan klasemen, dengan memperkuat tim di bursa transfer musim dingin.
Schneiderlin bakal berduet dengan mantan pemain Setan Merah, Darren Fletcher, atau Claudio Yacon, di lini tengah The Baggies.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 21 Desember 2016 22:48
-
Liga Inggris 21 Desember 2016 22:45
-
Liga Inggris 21 Desember 2016 20:27
-
Liga Inggris 21 Desember 2016 19:25
-
Liga Inggris 21 Desember 2016 18:31
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:03
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:02
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 02:45
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:32
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 02:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:02
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...