Wenger yakin Walcott Buat Lini Depan Arsenal Sempurna

Wenger yakin Walcott Buat Lini Depan Arsenal Sempurna
Walcott akan buat lini depan Arsenal seimbang. (c) AFP
Bola.net - Kembalinya Theo Walcott ke tim utama Arsenal baru saja dikonfirmasi oleh coach Arsene Wenger beberapa saat yang lalu. The Professor juga pernah mengatakan betapa vital peran sang striker dalam permainan tim. Kini, ia menyebut bahwa Walcott akan membuat The Gunners jadi makin seimbang.

"Anda selalu ingin mendapatkan keseimbangan yang sempurna (di lini depan). Jika ada lihat hasil yang kami raih di beberapa laga belakangan, maka keseimbangan yang kami miliki tidak terlalu buruk," jelas Wenger pada Arsenal Player.

"Namun Theo memiliki kualitas yang berbeda dengan pemain lain yang saya miliki dan saya amat gembira ia bisa kembali," tutupnya.

Walcott kemungkinan besar akan turun saat The Gunners hadapi Southampton di lanjutan Premier League pekan ini. [initial]

 (ars/rer)