Wenger Tegaskan Tak Tertarik Pada Dybala

Wenger Tegaskan Tak Tertarik Pada Dybala
Arsene Wenger (c) AFP
Bola.net - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menyatakan dirinya tak berencana membeli Paulo Dybala dan bahkan tak meminati penyerang Palermo itu sama sekali.

Dybala tampil sangat menawan bagi Palermo di Serie A musim ini. Pemain 21 tahun itu mampu menyumbangkan 12 bagi timnya di semua ajang dari 28 pertandingan.

Klub-klub seperti Juventus, Barcelona, Inter Milan dan Arsenal disebut sebagai beberapa klub yang meminati servis pemain asal Argentina tersebut. The Gunners bahkan disebut telah melontarkan penawaran resmi pada pihak Palermo.

Namun, Wenger akhirnya mementahkan rumor yang menyatakan bahwa Arsenal sudah mengajukan penawaran pada Palermo. Hal tersebut ia ungkapkan dalam konferensi pers jelang laga timnya lawan Liverpool.

"Minta (Presiden Palermo, Mauro Zamparini) untuk menunjukkan pada Anda bukti adanya tawaran itu. Kami sama sekali tak tertarik kepadanya (Dybala)," tegas Wenger. [initial]

 (sm/dim)