Wenger: Stamina Xhaka Masih Kurang

Wenger: Stamina Xhaka Masih Kurang
Granit Xhaka (c) AFP
- Arsene Wenger mengatakan bahwa ia akan memberikan kesempatan bermain pada pemain anyar , Granit Xhaka.


Pemain Swiss dianggap masih belum berada dalam kondisi fisik terbaik, usai membela timnas negaranya di Euro 2016. Namun sang manajer siap untuk memberinya kesempatan bermain di tur yang digelar klub di Amerika Serikat.


Arsenal sendiri akan bermain melawan tim MLS All-Stars pekan ini.


"Ia akan memainkan pertandingan nanti. Ia sedikit kurang soal stamina, karena ia baru kembali ke klub pekan lalu," tutur Wenger menurut laporan laman resmi klub.


Arsenal sebelumnya sudah menuntaskan laga uji coba melawan Lens, yang ditutup dengan cedera lutut yang dialami oleh Per Mertesacker - yang kini divonis bakal absen selama kurang lebih lima bulan. [initial]



 (ars/rer)