
Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger memastikan tidak akan menggunakan jasa Lucas Perez musim depan. Sang pelatih menyebut ia akan membantu Perez untuk keluar dari Emirates Stadium pada musim panas ini.
Perez yang didatangkan dari Deportivo La Coruna musim lalu memang tengah dikabarkan ingin pergi dari Emirates Stadium. Pasalnya sang pemain merasa kesal dengan minimnya jam bermain yang ia dapatkan di London Utara.
Sejauh ini ada beberapa klub seperti Newcastle United dan Deportivo La Coruna yang dikabarkan menginginkan jasa sang striker. Namun kepindahan sang pemain ke salah satu klub tersebut terhalang oleh nominal transfer yang tinggi.
Lucas Perez
Wenger sendiri mengungkapkan bahwa ia siap membantu Perez untuk menemukan destinasi karir baru sebelum bursa transfer ditutup. "Ada kemungkinan jika Lucas akan pergi pada bulan ini," buka Wenger kepada Talk Sports.
"Saya membukakan pintu baginya karena saya memiliki banyak sekali striker. Jika ia menemukan peluang yang bagus untuk karirnya, maka saya akan membantunya." tandas Pelatih asal Prancis tersebut.
Perez sendiri musim lalu hanya 3 kali tampil sebagai starter bagi Arsenal. Ia membuat empat gol dan 2 assist bagi The Gunners di semua kompetisi musim lalu.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 16 Agustus 2017 22:04
-
Liga Inggris 14 Agustus 2017 08:10
-
Liga Inggris 13 Agustus 2017 23:20
-
Liga Inggris 13 Agustus 2017 21:06
-
Liga Inggris 10 Agustus 2017 10:50
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...