Wenger Senang Dengan Komitmen Bellerin

Wenger Senang Dengan Komitmen Bellerin
Hector Bellerin (c) Ist

Bola.net - - Manajer , Arsene Wenger, memuji komitmen yang ditunjukkan oleh Hector , usai mengikat kontrak baru dengan durasi panjang di klub.

Bek kanan berusia 21 tahun sebelumnya dikaitkan dengan Manchester City dan Barcelona sejak masuk ke tim utama Arsenal, namun ia mengakhiri semua spekulasi dengan memberikan komitmen penuh di Emirates.

Wenger lantas mengkritik spekulasi media yang mengatakan pemain Spanyol ingin pergi dari klub dan mengaku puas dengan kontrak baru yang didapat sang pemain.

"Hal itu memberikan pesan pada media bahwa kita harus mencari nama yang berbeda untuk diberitakan bakal pergi dari klub," tutur Wenger di Sportsmole.

"Hal itu menunjukkan bahwa pemain yang kami didik di sini amat berkomitmen. Itulah yang anda inginkan."

Bellerin tengah absen karena mengalami cedera engkel dan ia diperkirakan akan absen selama kurang lebih empat pekan.