
Bola.net - - Mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger turut memberikan pendapatnya soal situasi Mesut Ozil di Arsenal saat ini. Menurutnya, Ozil gagal memberikan permainan terbaiknya karena merasa terlalu nyaman di Arsenal. Kontrak masif Ozil jadi penyebabnya.
Masa depan Ozil memang mulai diragukan setelah dia hanya menjadi pemain opsi kesekian Unai Emery. Musim ini Ozil lebih banyak duduk di bangku cadangan, bahkan beberapa kali tidak masuk dalam skuat.
Emery juga sudah memberikan beberapa penjelasannya soal situasi Ozil. Dia mengakui Ozil sebagai salah satu pemain dengan kemampuan terbaik dalam skuatnya, tapi Emery hanya mau memainkan pemain yang bekerja keras di setiap sesi latihan.
Advertisement
Komentar ini menyulut spekulasi bahwa Ozil kembali bermalas-malasan di Arsenal. Baca pendapat Wenger selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Zona Nyaman
Tahun lalu, Ozil menandatangani kontrak masif yang membuatnya bertahan sampai 2021 di Arsenal. Wenger menilai pada umumnya panjang atau besaran kontrak bukanlah sumber masalah bagi pemain, tapi Ozil adalah kasus khusus.
"Saya merasa besaran kontrak biasanya tidak ada urusannya dengan pemilihan tim, tapi terkadang ada kasus-kasus spesial. Saat ini, kebanyakan ketika kami mendatangkan pemain untuk lima tahun, kami akan mendapatkan pemain bagus untuk lima tahun ke depan," buka Wenger kepada Sky Sports.
"Namun, itu bukan berarti mereka akan berlatih dan bermain dengan kemampuan terbaik mereka. Sebab mereka mungkin berada di zona nyaman."
Ozil Masih Mahal
Di sisi lain, Wenger juga percaya pemain dengan kemampuan seperti Ozil masih sangat mahal di bursa transfer saat ini. Jadi, ketimbang mendatangkan pemain baru, Arsenal memilih memperpanjang kontrak Ozil, dengan tawaran gaji besar.
"Dia [Ozil] masih terikat kontrak, tapi masalahnya jika anda ingin membeli pemain seperti dia, anda harus mengeluarkan 100 juta pounds. Dan untuk menjaga nilai pemain, terlepas dari kasus Ozil, adalah soal struktur sepak bola."
"Untuk mendatangkan pemain dengan kualitas top, anda membutuhkan 100 juta pounds. Jadi keputusannya adalah apakah anda memberikan kontrak baru, yang tidak mengeluarkan uang, atau membeli pemain baru?" tutup Wenger.
Berita Video
Berita video highlights Piala FA 2018-2019 antara Chelsea melawan Manchester United yang berakhir dengan skor 0-2, Senin (18/2/2019).
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 18 Februari 2019 22:00
-
Liga Inggris 18 Februari 2019 21:20
-
Liga Inggris 18 Februari 2019 18:20
-
Editorial 18 Februari 2019 16:16
-
Liga Italia 18 Februari 2019 03:52
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...